Memulung Impian

Memulung Impian



Sinopsis 

Hampir setiap orang ingin sukses. Tetapi tidak semua orang berhasil meraihnya. Hanya sedikit dari mereka yang mengetahui cara dan jalan yang harus ditempuh. Kerja keras semata belum cukup untuk meraih sukses.

Kemampuan dan potensi yang Anda miliki saat ini tidak akan menentukan masa depan. Yang menentukan masa depan adalah seberapa besar impian yang anda miliki saat ini.

Berbahagialah jika Anda mendapatkan buku ini. Buku ini bukan sekedar teori belaka. Buku ini digali dari pengalaman penulis, yang berawal dari seorang tukang tambal ban, kemudian berhasil mendirikan sekolah dari PAUD hingga setingkat dengan pondok pesantren. Ia juga menjadi seorang trainer pendidikan dan motivator.

Penulis menyampaikan dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami. Pembaca akan hanyut mengikuti isi buku tanpa merasa bosan. Dalam buku ini penulis mengajak Anda berpetualang penuh inspiratif. Langkah demi langkah, Anda dibimbing meraih impian yang selama ini terpendam. 

Buku yang penuh motivasi ini menjadi penting untuk dibaca setiap orang yang ingin sukses. Kandungan dari isi buku ini juga sering disampaikan dalam seminar yang bisa menggugah semangat bagi pendengarnya. Banyak orang telah terbantu menggapai impiannya setelah membaca buku ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

#107 Prinsip Kepemimpinan Penggerak

#110. Antologi Pantun: CAKEEEP

#115 Kewirausahaan Sekolah